Menurut data BMKG yang diperoleh melalui stasiun Meteorologi Maritim Tanjung Perak, Surabaya menyatakan bahwa Kota Surabaya sempat menduduki peringkat pertama daerah dengan suhu tertinggi di Indonesia dengan suhu yang berkisar antara 35.4°C hingga 36.4°C per tanggal 12 – 15 Mei 2022. Kenaikan suhu udara ini membuktikan adanya masalah iklim yang terjadi di sekitar kita.
Berdasarkan hal ini Pengmas Bem FIB Unair membentuk program Pedalaman yang berfokus pada masalah yang terjadi di lingkungan alam sekitar kita. Mengangkat tema PEDULI ALAM DAN LINGKUNGAN MELALUI ZEN GARDEN SEBAGAI PEMANFAATAN LAHAN KOSONG GUNA MITIGASI PERUBAHAN IKLIM DI KAMPUNG BATIK OKRA, Pengmas Bem FIB Unair berkomitmen untuk mengurangi perubahan iklim yang terjadi di daerah sekitaran Kota Surabaya dengan mendukung pembangunan Program Kampung Iklim (Proklim) yang diwujudkan dalam bentuk pembangunan Zen Garden yang digabungkan dengan konsep hortikultura di daerah pemukiman sekitar Surabaya.
Zen Garden atau yang biasa dikenal sebagai taman batu Jepang (Karesansui) merupakan sebuah taman yang dirancang dengan prinsip-prinsip Zen yaitu sebuah aliran dalam Buddhisme yang menekankan pada kehadiran, meditasi, dan kesederhanaan. Zen Garden sendiri awalnya memiliki fungsi sebagai penyumbang estetika dan media relaksasi bagi para pemiliknya, namun dalam hal ini Zen Garden dapat menjadi solusi yang tepat dalam upaya mengurangi emisi gas karbon.
source
https://unair.ac.id